Table of Contents

Kebijakan Backup Data

Pada setiap layanan hosting di pusathosting terdapat standar backup yang kami terapkan dan berikut ini adalah penjelasannya.

Shared Hosting

Pada paket shared hosting yaitu paket WD-* backup dibagi menjadi 3 bagian. yaitu :

  1. file-full yaitu berisi file full yang dibackup setiap pekan sekali dengan retensi 4 data terakhir
  2. file-incremental berisi file incremental backup setiap hari dengan retensi 7 data terakhir
  3. mysqldaily-* berisi data mysql yang dibackup harian dengan retensi 7 data terakhir

VPS Hosting

Pada paket VPS backup full image vps yang dilakukan setiap pekan sekali dengan retensi 2 data.