User Tools

Site Tools


directadmin:reseller-level

Panduan Directadmin Reseller Level

Berikut ini adalah panduan control panel directadmin reseller level oleh pusathosting.com. Pada reseller level ini pembahasan akan berfokus

metatoc

Berikut ini adalah tampilan dari directadmin reseller level.

Add Package

Add Package atau menambah paket fungsinya pada menu ini anda dapat membuat paket shared hosting untuk pelanggan anda.

Misalnya seperti paket hosting yang anda temukan disini https://pusathosting.com/standard-hosting-murah

Contoh :

  1. Space : 350MB
  2. Bandwidth : unlimited
  3. Email : 10 alamat

semua bisa anda definisikan melalui add package, coba perhatikan gambar dibawah ini.

Beberapa hal penting antara lain :

  1. System Info - artinya pelanggan hosting anda akan dapat melihat spesifikasi server anda.
  2. Suspend at limit - ini artinya apabila akun pelanggan atau user anda nantinya melebihi paket yang sudah anda tentukan maka akun akan otomatis tersuspend

Manage User Packages

Menu manage user packages berfungsi untuk mengelola paket hosting yang telah anda ciptakan sebelumnya. Perhatikan gambar berikut ini

Untuk merubah paket anda cukup klik pada nama paketnya sedangkan untuk menghapus paket anda bisa lakukan dengan klik dibagian sebelah kanan nama paket dan klik delete.

Add New User

Menu Add New User berfungsi untuk menambah user baru dan agar bisa menambah user baru anda harus membuat paket hosting ( add new package ) seperti panduan diatas.

List Users

Menu List Users berfungsi untuk menampilkan data semua user atau pelanggan hosting anda. Perhatikan gambar berikut ini

Beberapa hal yang anda bisa lakukan pada menu ini antara lain

Login ke akun user

Untuk login ke akun user caranya anda cukup klik username. perhatikan gambar ini

selanjutnya klik login as. perhatikan gambar ini

Selain itu anda bisa juga mensuspend user, menghapus user, pencarian user dan lainya.

Change Password

Menu Change Password Berfungsi untuk merubah password anda dan password user yang telah anda ciptakan. Caranya cukup anda masukkan username dari user tersebut dan masukkan password baru.

Nameserver

Menu Nameserver berfungsi untuk mengatur dns nameserver domain. Nameserver ini bisa anda dapatkan dari provider dimana anda menyewa paket reseller hosting.

Perhatikan gambar.

Manage User Backups

Menu Manage User Backups berfungsi untuk mengatur backup semua akun user atau pelanggan hosting anda dan pula me-restore data backup.

Create Backups

Membuat backup terdapat pada bagian atas yaitu opsi Create Backup perhatikan gambar berikut ini

Anda juga bisa membuat backup dengan otomatis mengirimkan file backup melalui FTP.

Restore Backups

Pada bagian Restore backups anda bisa mengembalikan data user dari data backup yang anda miliki.

Perhatikan gambar.

Layanan

Harga Domain .COM | Harga Domain .ID | Shared Hosting | Email Hosting | MySQL Hosting |
directadmin/reseller-level.txt · Last modified: 2018/07/11 09:51 by kbadmin

Except where otherwise noted, content on this wiki is licensed under the following license: CC Attribution-Share Alike 4.0 International
CC Attribution-Share Alike 4.0 International Donate Powered by PHP Valid HTML5 Valid CSS Driven by DokuWiki