Apa sih kelebihan layanan email yang menggunakan dedicated ip? adapun penjelasannya adalah sebagai berikut :
Shared IP
Secara umum layanan email hosting yang disediakan oleh provider hosting di Indonesia menggunakan cpanel, directadmin, atau panel-panel lainya yang pada dasarnya menggunakan shared ip.
Yaitu sebuah ip dipakai bersama-sama banyak domain.
Jika terdapat user yang melakukan spamming, ip tersebut bisa jadi terblacklist RBL, terblacklist Yahoo, Gmail, hotmail, Outlook atau Symantec.
Selanjutnya semua orang yang menggunakan ip tersebut tidak bisa mengirim email.
Nah agar dapat mengirim email kembali, maka provider hosting tersebut mengajukan whitelisting atau mengganti ip address dengan ip baru.
Prosesnya bisa cepat dan bisa juga lama, tergantung kondisi.
Dedicated IP
Disisi lain ada pula pilihan untuk menggunakan email dengan dedicated ip.
Yaitu satu buah ip address yang hanya dipakai oleh satu orang tertentu atau satu domain saja.
Dengan begitu apabila user lain melakukan spamming maka pengguna email dengan dedicated ip tidak akan terkena imbasnya.
Bagaimana untuk mendapatkan email dengan dedicated ip?
Sebelumnya agar mudah, kami menyarankan pelanggan untuk menggunakan VPS sehingga mendapatkan dedicated ip.
Kami install servernya, install control panelnya, setting usernya dan lainya.
Jika server vps siap dan kita infokan username dan password vps ke pelanggan melalui email.
Namun seiring perkembangan teknologi, kami pun mencoba mengimplementasikan dedicated ip tersebut di shared email hosting.
Sejauh ini ternyata lebih asyik.
Tanpa perlu instal-install vps lagi, kita cukup menyediakan slot ip kosong dan bila ada yang pesan kita bisa langsung mensettingkan ip tersebut ke user terkait.
Monitoring servernya juga mudah, kita tidak perlu memonitor banyak server email milik user.
Kita cukup memonitor server utama.
Selain itu biasanya server shared email lebih sering kita lihat log emailnya.
Jika ada sesuatu yang aneh pada server email, biasanya langsung kita carikan solusinya.
Sebelum komplain berdatangan.
Intinya memudahkan untuk kami.
Meskipun tetap juga keistimewaan menggunakan dedicated ip tidak ada bedanya dengan vps email.
Artinya pengguna dedicated ip tidak terpengaruh dengan aktifitas user lain sehingga proses pengiriman email bisa tetap lancar.
Untuk mendapatkan paket email dengan dedicated ip anda bisa melihat paketnya disini
Konsultasi via WA di 0817-0334-1186
Posting Terkait :
Pekerja teknis domain, hosting & server. Hubungi saya via WA di 0817-0334-1186 atau messengger di http://m.me/hsuwantoro
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!