Jika anda harus memilih layanan untuk hosting website anda yang sudah puluhan mungkin unlimited jumlahnya maka anda akan memilih Reseller Hosting atau VPS?
Bagi yang belum mengetahui apa itu reseller hosting dan apa itu vps berikut ini akan kami jelaskan detailnya serta beberapa hal perbedaan antara reseller hosting dan vps.
Reseller Hosting
Reseller hosting itu sekilas hampir sama seperti shared hosting, dimana semua menu sudah tersedia dan anda tinggal menggunakannya saja. Misalnya
- Sudah lengkap dengan control panel hosting baik menggunakan cpanel atau directadmin
- Sudah lengkap dengan cluster dns server, biasanya provider hosting menawarkan private label dns server atau dns server yang disembunyikan identitasnya sehingga tidak diketahui sumber dimana anda membeli paket reseller hosting tersebut.
- Managed atau Terkelola, semua penjual reseller hosting mengelola penuh server nya termasuk data backupnya sehingga anda tidak perlu repot jika terjadi kendala pada server.
- Ada yang menawarkan unlimited website atau account ada yang menawarkan limited account
ya itu kira-kira sekilas tentang reseller hosting, sekarang kita lanjutkan membahas VPS atau virtual private server
VPS ( Virtual Private Server )
VPS adalah server virtual atau kalau anda pernah menggunakan virtualbox, anda dapat menginstall windows atau linux di dalam komputer windows yang sedang anda gunakan. Itulah yang disebut dengan virtual server atau bisa juga berarti bukan server sebenarnya.
Meski bukanlah server sebenarnya namun fungsionalitas server virtual atau vps tersebut sama persis dengan sistem operasi pada umumnya. Anda dapat mengeksekusi hampir semua perintah yang terdapat didalam sistem operasi yang anda install.
Jika anda membeli layanan VPS ini, biasanya :
- Kosongan, yaitu anda hanya mendapatkan akses SSH apabila sistem operasi menggunakan linux
- Unmanaged / Tidak terkelola, artinya anda harus mengelola server vps tersebut sendiri
- Tidak ada control panel hosting, karena kosongan anda harus membeli lisensi control panel seperti cpanel atau directadmin sendiri
- Jelas pasti anda bisa menghosting unlimited website karena limit atau batasan sumberdaya dibatasi oleh CPU dan RAM.
Dari beberapa hal yang kami jelaskan diatas tentang reseller hosting dan vps. Kami rasa Anda pasti memiliki alasan tersendiri mengapa memilih salah satu dari layanan tersebut untuk menghosting website anda yang jumlahnya mungkin unlimited.
Untuk itu, ikuti polling dibawah ini dan berikan alasan dengan mengisi kolom komentar dibawah mengapa anda memilih layanan terkait tersebut.
Could not load the poll.Terima kasih atas partisipasi anda mengikuti polling dengan judul “untuk unlimited website pilih reseller hosting atau vps” semoga bermanfaat bagi yang lain dan yang membaca posting ini.
Konsultasi via WA di 0817-0334-1186
Posting Terkait :
Pekerja teknis domain, hosting & server. Hubungi saya via WA di 0817-0334-1186 atau messengger di http://m.me/hsuwantoro
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!